Alami Rem Blong, Civic Turbo Tabrak Warung Nasi di Jalur Cangar Pacet ~ Jurnalmojo | Berita terbaru hari ini
RUNNING NEWS :
Loading...

Alami Rem Blong, Civic Turbo Tabrak Warung Nasi di Jalur Cangar Pacet

-

Baca Juga

Kondisi mobil sesaat setelah terjadi tabrakan di depan warung nasi jagung Cangar, Pacet
(Foto: Relawan Mojokerto)
MOJOKERTO (jurnalMojo.id) — Sebuah mobil Honda Civic Turbo bernopol AD 8614 XS mengalami insiden kecelakaan tunggal di jalur turunan curam Pacet-Cangar Mojokerto pada, Minggu (24/03/2024) sekitar pukul 17.45 WIB.

Mobil yang dikendarai keluarga asal Solo, Jawa Tengah ini diduga mengalami rem blong hingga menghantam salah satu warung nasi jagung milik Sumarsih.

Mobil berwarna hitam tersebut dikemudikan oleh Antonius Yonas Chandra (42) yang membawa istrinya Liena Sari Dewi (49), serta tiga anaknya berinisial CMC (14), MLC (6) dan JRC (7) asal Kecamatan Jebres, Kota Surakarta.

“Kabarnya tadi karena mobilnya rem blong. Lalu berhenti setelah menabrak warung nasi itu,” ujar Putra, salah seorang warga setempat pada, Minggu (24/03/2024).

Menurut informasi dari saksi mata di sekitar lokasi kejadian, pada awalnya mobil melaju tanpa kendala di jalur turunan tersebut dari arah Batu menuju Pacet.

Saat tiba di turunan Deklengan AMD, Pacet mobil mendadak hilang kendali hingga menabrak tebing di sisi kiri atau barat jalan. Laju mobil baru bisa terhenti setelah menghantam warung nasi jagung milik Sumarsih.    

Sumarsih mengatakan dirinya tiba-tiba mendengar suara kencang dari arah Batu-Malang yang ternyata mobil sedan sedang menabrak pembatas jalan.

“Saya di dalam sedang menyiapkan makanan, sudah siap tiba-tiba dengar suara dari atas kayak benturan akhirnya ada mobil ini,” ujar Sumarsih, Minggu (24/03/2024).

Kecelakaan tersebut mengakibatkan mobil ringsek dan memporak-porandakan bagian depan warung nasi jagung. Selain itu, dua motor pengunjung yang saat kejadian sedang terparkir di depan warung juga ikut tertabrak.

AKP Agus Setiawan selaku Kapolsek Pacet mengatakan bahwa pihak kepolisian bersama para relawan telah melakukan proses evakuasi terhadap kelima korban.

Seluruh penumpang mobil yang mengalami luka-luka telah mendapat perawatan di RSUD Sumberglagah, Pacet. Sementara itu, sekitar delapan orang pengunjung pengunjung di warung nasi jagung Sumarsih dipastikan selamat dari kecelakaan.

“Korban sudah dibawa ke rumah sakit semua dan langsung ditangani oleh Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto,” tandas AKP Agus. [ang/jek]
Mungkin Juga Menarik × +

 
Atas
Night Mode