Berharap Bisa Membawa Kesejahteraan, Kelompok UMKM Bumi Majapahit Deklarasi Prabowo Presiden 2024 ~ Jurnalmojo | Berita terbaru hari ini
RUNNING NEWS :
Loading...

Berharap Bisa Membawa Kesejahteraan, Kelompok UMKM Bumi Majapahit Deklarasi Prabowo Presiden 2024

-

Baca Juga

Kelompok UMKM Bumi Mojopahit saat deklarasi Prabowo Subianto Presiden 2024 di depan Patung Raksasa Gajah Mada (Ujeck/jurnalMojo)
Kelompok UMKM Bumi Mojopahit saat deklarasi Prabowo Subianto Presiden 2024 di depan Patung Raksasa Gajah Mada (Ujeck/jurnalMojo)

MOJOKERTO (jurnalMojo) — Deklarasi Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024 kembali mengema di Mojokerto. Kali ini dari Kelompok Usaha Mikro Kecil Menengah Bumi (UMKM) Bumi Majapahit di Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto.

Mereka merupakan pelaku UMKM yang menginginkan Prabowo Subianto menjadi presiden, dengan harapan bisa membawa Indonesia lebih sejahtera, adil dan makmur.

Dengan membawa tulisan huruf dan angka membentuk 'PRABOWO PRESIDEN 2024', mereka mendeklarasikan di bawah patung Gajah Mada di halaman Wisata Desa Bumi Mulyo Jati Mojopahit, Desa Randu Genengan, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (8/10/2022) siang.

Dengan background Patung Gajah Mada setinggi 6 meter  yang Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) sebagai patung Gajah Mada tertinggi di Indonesia.

Usai melakukan deklarasi, para pelaku UMKM ini, membubuhkan tanda tangan dikain putih panjang bertuliskan "Dukungan Prabowo Presiden 2024". Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan kepada Ketua Umum Partai Gerindra.
Para pelaku UMKM saat membubuhkan tanda tangan di Wisata Desa di Bumi Mulyo Jati (Ujeck/jurnalMojo)
Para pelaku UMKM saat membubuhkan tanda tangan di Wisata Desa di Bumi Mulyo Jati (Ujeck/jurnalMojo)

Sukrat Adi Setiawan, Pembina Kelompok UMKM Bumi Majapahit menuturkan, sosok Prabowo Subianto tidak diragukan lagi. "Beliau termasuk mantan jenderal, negarawan dan saat Pemilihan Presiden tahun 2019 sama Pak Jokowi hanya selisih sedikit (perolehan suara)," tegasnya.

Menurut Sukrat, Kelompok UMKM Bumi Majapahit tidak meragukan lagi dengan sosok Prabowo Subianto. Pihaknya menyakini, jika Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang, terpilih sebagai Presiden Republik Indonesia.

"Insya Allah, 2024 Pak Prabowo bisa menjadi presiden. Harapannya ke depan, Indonesia lebih baik. Seperti untuk saat ini, bantuan sosial dari pemerintah masih simpang siur. Masih kurang tepat sasaran jadi nanti saya mohon Pak Prabowo apabila terpilih sebagai Presiden bisa membenahi itu," bebernya.

Bantuan sosial (bansos), lanjut Sukrat, untuk masyarakat dari pemerintah nantinya diharapkan bisa tepat sasaran. Sehingga diharapkan dengan terpilihnya Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024, rakyat Indonesia semakin sejahtera.

"Iya ini hanya perwakilan, kalau anggota (Kelompok UMKM Bumi Majapahit) sudah banyak. Ini hanya UMKM di Kecamatan Dlanggu yakni dari Kelompok UMKM Bumi Majapahit. Kelompok UMKM Bumi Majapahit mendeklarasikan Prabowo Subianto Presiden 2022 karena memang sosoknya yang tidak diragukan lagi," pungkasnya kepada awak media. (jek/*) 
Mungkin Juga Menarik × +

 
Atas
Night Mode